Tab dan Review Solo Gitar Lagu Rising Force-Yngwie J.M.

Tab dan Review Solo Gitar Lagu Rising Force-Yngwie J.M.Ada jutaan gitaris diberbagai belahan dunia yang sangat mengagumi seorang dewa gitar asal Swedia yaitu Yngwie J. Malmsteen yang sangat tersohor akan permaianan neo classical rock. Gitaris yang satu ini juga disebut-sebut sebagai rajanya teknik Sweepicking Arpeggios sehingga tidak heran jika beliau dijadikan sebagai salah satu influence untuk para gitaris-gitaris muda maupun profesional diseluruh dunia.

Jika anda merasa diri anda sebagai penggemarnya tentu saja sangat mengenal salah satu lagu dari dewa gitar ini yaitu Rising Force yang telah dirilis sekitar 25 tahun yang lalu atau pada tahun 1988, dan merupakan salah satu lagu dari album Odyssey. Lagu ini juga merupakan lagu legendaris di blantika musik rock dunia yang tidak akan pernah mati sepanjang jaman, karena disamping kualitas permainan gitar yang memukau juga irama yang mengobarkan semangat sesuai dengan judulnya yaitu "Rising Force" yang bisa diartikan sebagai "meningkatnya kekuatan"

Sesuai dengan berbagai video live dari Yngwie J. Malmsteen yang pernah kami lihat sebagian besar live diberbagai tempat, lagu ini tidak luput untuk dibawakan, sehingga mungkin saja bisa dibilang Rising Force adalah salah satu lagu andalan dari sang raja Sweepicking ini. Menariknya lagi pada era tahun 90an hingga awal 2000an lagu Rising Force dari Yngwie Malmsteen ini juga sering digunakan sebagai salah satu lagu wajib dalam mengikuti ajang kompetisi festival musik diberbagai tempat (namun untuk sekarang kami tidak tahu maklum sudah jarang ikut festival). 

Selain itu jika anda sendiri seorang gitaris pasti juga terpukau dengan solo gitar pada bagian interlude dari lagu Rising Force, karena permainan solo gitar tersebut memiliki kecepatan, skill, power dan akurasi yang tinggi yang membuat para gitaris ingin mencoba untuk bisa memainkannya. Tidak usah berpanjang lebar lagi jika anda ingin mencoba untuk mengulik solo gitar dari lagu tersebut, anda bisa pelajari tabulature yang ada dibawah ini 
Tab dan Review Solo Gitar Lagu Rising Force-Yngwie J.M.

1. Pada tanda panah merah, solo gitar ini diawali dengan  teknik Sweepicking 2 dawai yang sangat cepat, namun sangat asyik jika dimainkan.

2. Untuk tanda panah biru menurut kami adalah yang paling sulit untuk dipelajari dan membutuhkan kecepatan dan akurasi yang tinggi. Hal ini karena perpindahan lick dari nada tinggi ke nada rendah hanya dalam waktu rentan yang sangat pendek dan cepat, pada bagian inilah yang menurut kami banyak para gitaris yang kesusahan mengikutinya.

Sebagai tambahan untuk memainkan solo gitar ini dianjurkan untuk mengaktifkan pickup gitar pada posisi dekat neck, yang pada umumnya selector switch dipindah posisi keatas. Hal ini karena agar suaranya lebih low sehingga cocok untuk memainkan solo gitar tersebut. Jika anda ingin tahu lebih lanjut, anda juga bisa menyimak video tentang Lesson gitar lagu Rising Force yang telah diunggah di situs Youtube
thumbnail
Judul: Tab dan Review Solo Gitar Lagu Rising Force-Yngwie J.M.
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait music news, Tips :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy - Disclaimer
Template Seo Elite oleh Bamz